JAKARTA – Enggak diterima via SBMPTN bukan akhir dari segalanya. Masih banyak, kok, alternatif lain untuk tetap melanjutkan pendidikan di bangku kuliah. Salah satunya kuliah di universitas swasta.
Apalagi, sekarang kampus swasta enggak kalah bagusnya sama universitas negeri. Masih ragu? Yuk simak daftar keunggulan PTS berikut ini.
1. Fasilitas
Kuliah di kampus swasta memang lebih mahal daripada di universitas negeri. Jadi, sudah selayaknya kamu akan mendapatkan fasilitas penunjang yang baik, misalnya dari segi laboratorium atau studio untuk beberapa jurusan kuliah tertentu.
2. Kualitas pendidikan
Kuliah di universitas swasta bukan berarti kamu mendapatkan kualitas pendidikan di bawah kampus negeri. Saat ini, banyak universitas swasta dengan kualitas pendidikan yang bagus sehingga mencetak lulusan mumpuni. Jadi, ketika kamu memutuskan untuk kuliah di universitas swasta, coba lakukan riset kecil-kecilan dulu, seperti melihat dosen-dosen yang mengajar dan kurikulum yang ditawarkan.
3. Kampus favorit
Enggak bisa dipungkiri jika kuliah di universitas swasta udah jadi tren baru pendidikan. Bahkan, beberapa kampus swasta sudah menjadi kampus favorit banyak orang.
4. Persaingan dunia kerja
Lulus dari universitas negeri enggak menjamin kamu untuk gampang cari pekerjaan. Sebab, saat ini di dunia kerja yang terpenting adalah kemampuan, baik hard skill maupun soft skill. Kalau kamu bisa memaksimalkan kemampuanmu selama kuliah dan mendapatkan IPK yang bagus, maka kamu juga pasti mampu bersaing dengan para lulusan dari kampus lainnya.
Sumber : news.okezone.com